Flashing Lenovo A319 Matot
Untuk kesempatan kali ini saya akan berbagi sedikit
pengalaman tentang cara flash lenovo A319 yang matot atau mati total.saat
awalnya kerusakan pada Lenovo saya adalah bootlop atau hang di logo saja.Dan
setelah saya coba flashing ulang dengan flashtool dari berbagai sumber hasilnya
adalah Lenovo malah mati atau tidak bisa dihidupkan.lalu saya coba lagi mencari
cara untuk mengatasi Lenovo saya yang mati akibat salah flash firmware
tersebut.setelah mencari dari berbagai sumber dan mendownload file firmware
berkali kali namun tetap tidak mendapatkan hasil.akhirnya sayapun berhasil
menemukan cara yang dapat membuat Lenovo A319 kembali hidup seperti sedia
kala.Nah bagi kamu yang mengalami masalah seperti yang saya sebutkan diatas tidak
ada salahnya kamu mencoba cara singkat dari saya ini.
Untuk memulai proses flashing ulang Lenovo A319 ada beberapa
bahan dan syarat yang wajib kamu miliki diantaranya adalah :
Bahan – bahan :
- USB VCOM Drivers
- SP_Flash_Tool
- Firmware Lenovo A319
- Kabel USB
- PC/Laptop
Langkah – langkah :
- Ekstrak MTK65xx_Driver dengan winrar kemudian install di pc
- Lalu Ekstrak juga SP_Flash_Tool dan firmware A319_ROW_DS_S318_150615 yang di download tadi
- Kemudian buka folder SpFlashTool hasil ekstrak buka flash_tool.exe dengan cara klik dua kali atau klik kanan lalu Run as adminisrator.
- Setelah Flash Tool terbuka klik scatter-loading kemudian pilih file MT6572_Android_scatter di folder target_bin hasil Ekstrak tadi kalau sudah ketemu klik saja 2x di fimware lalu tunggu hingga fimware sempurna masuk ke flashtool
- Lepas atau cabut batre nya lalu pasang kembali
- Selanjutnya Klik Download lalu hubungkan Hp Lenovo A319 ke pc menggunakan Kabel USB
- Tunggu proses flashing hingga selesai
- Proses warna merah install preload ( Untuk perbaikan partisi akan keluar warna ungu)
- Proses warna kuning berarti proses system android boot logo dan recovery
- Sampai proses lingkar hijau berarti hp lenovo A319 sudah berhasil di flash
- Selanjutnya cabut batre kemudian pasang kembali
- Dan nyalahkan Hp Lenovo A319 nya seperti biasa
- Selesai